VISI

Terwujudnya insan terdidik yang berakhlakul karimah, terampil, mandiri berdasarkan iman dan taqwa

MISI

    1. Melaksanakan kegiatan belajar mengajar yang efektif, efisien, serta memberi bimbingan yang maksimal kepada peserta didik agar mampu berkembang sesuai dengan potensi yang dimiliki
    2. Menanamkan penghayatan ajaran agama yang dianut agar warga sekolah memiliki budi pekerti yang luhur dan dapat mengamalkan ajaran agama dalam kehidupan sehari-hari
    3. Mengembangkan potensi diri dan wilayah untuk kepentingan diri dan masyarakat
    4. Menumbuhkan inovasi – inovasi dalam belajar mengajar sehingga terwujud pendidikan yang bermutu
    5. Melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler secara terprogram dan terpadu sehingga dapat memupuk bakat, minat dan prestasi peserta didik
    6. Menggali keunggulan serta penelusuran bakat dan minat peserta didik di bidang akademik maupun non akademik


SELAMAT DATANG DI SMP NEGERI 6 AMBARAWA SATU ATAP "SEKOLAH GRATIS TANPA DIPUNGUT BIAYA"

Jumat, 29 Juli 2011

Pengumuman Libur Awal Ramadhan

Jika menyesuaikan dengan kalender pendidikan dari dinas pendidikan, libur awal Ramadhan adalah H-1 dan H+1. Tetapi untuk SMP Negeri Satu Atap Ambarawa mempunyai kebijakan tersendiri dengan mempertimbangkan H-1 adalah hari minggu.

Untuk tahun 2011 berikut libur awal ramadhan :

Libur sebelum Ramadhan : Sabtu, 30 Juli 2011
Libur Awal Ramadhan : Senin, 1 Agustus 2011
Libur H+1 awal Ramadhan : Selasa, 2 Agustus 2011

Sehingga libur awal Ramadhan dimulai Hari Sabtu 30 Juli 2011 sampai dengan Selasa 2 Agustus 2011.
Peserta didik kembali masuk Rabu 3 Agustus 2011

Jam Pelajaran Selama Ramadhan :

1. Jam Masuk Pagi
    07.30 - 07.55  Asmaul Husna + Tadarus
    07.55 - 08.30  Jam Ke 1
    08.30 - 09.05  Jam Ke 2
    09.05 - 09.40  Jam Ke 3
    09.40 - 10.15  Jam Ke 4
    10.25 - 10.30  Istirahat
    10.30 - 11.05  Jam Ke 5
    11.05 - 11.40  Jam Ke 6
    11.40 - 12.00  Persiapan Sholat Dzuhur
    12.00 - 12.30  Sholat Dzuhur Berjamaah

 2. Jam Masuk Siang
    11.30 - 11.45  Asmaul Husna
    11.45 - 12.00  Persiapan Sholat Dzuhur
    12.00 - 12.30  Sholat Dzuhur Berjamaah
    12.30 - 13.00  Jam Ke 1
    13.00 - 13.30  Jam Ke 2
    13.30 - 14.00  Jam Ke 3
    14.00 - 14.30  Jam Ke 4
    14.30 - 14.45  Istirahat
    14.45 - 15.15  Jam Ke 5
    15.15 - 15.45  Jam Ke 6

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons